16/02/11

Sukses Cari Pekerjaan, Pakai Saja Kacamata!

image

SUKSES atau tidaknya Anda mendapatkan pekerjaan ternyata tidak hanya menyoal pintar dan mahir menjawab pertanyaan saat interview saja, penampilan juga layak menjadi pertimbangan para perekrut Anda.

Dari sebuah penelitian yang pernah dilakukan oleh College of Optometrists, sebagian perusahaan cenderung merekrut karyawan yang berkacamata saat wawancara. Hasil penelitian tersebut menyimpulkan, sepertiga orang dewasa menganggap pengguna kacamata terlihat lebih profesional. Sementara 43 persennya menilai mereka yang berkacamata terlihat lebih cerdas.

Efek dari penelitian tersebut, sebanyak 40 persen yang bermata normal malah mempertimbangkan menggunakan kacamata saat interview agar sukses mendapatkan pekerjaan. Bahkan, sebanyak enam persen berkacamata demi tampil lebih modis, sedang sembilan persen lainnya berpikir kacamata membuat pemakainya terlihat lebih percaya diri dan menarik.

Sebuah stereotipe lama memang, jika orang berkacamata dinilai cenderung pintar, meski kacamata tak bisa menjadi tolok ukur kecerdasan seseorang. Toh realitanya, kalangan pebisnis ingin mempekerjakan staf yang pintar, salah satunya dengan memilih yang berkacamata. Hal ini diungkapkan Cary Cooper, profesor psikologi dari Lancaster University, Inggris, seperti dikutip CyberNews dari Daily Mail.

Faktanya, dalam dunia kesehatan, kacamata sering dikaitkan dengan indikasi penggunanya memiliki masalah dengan penglihatan yang buruk. Namun Cooper menambahkan, beberapa orang bermata normal ternyata lebih percaya diri berkacamata, dengan harapan mereka mampu meningkatkan kemampuan mereka saat interview. Aneh-aneh saja.


Sumber :http://suaramerdeka.com/v1/index.php/read/wanita/2011/02/07/1060/Sukses-Cari-Pekerjaan-Pakai-Saja-Kacamata

0 komentar:

Posting Komentar